Rabu, 31 Januari 2024

TUHAN keadilan kita. [Yeremia 23:6]


Memikirkan kebenaran sempurna Kristus akan selalu memberi seorang Kristen rasa tenang, teduh, lega, dan damai yang terbesar. Betapa seringnya orang-orang kudus malah terpuruk dan murung! Saya pikir tidak seharusnya demikian. Saya pikir itu tidak akan terjadi pada mereka bila mereka selalu bisa melihat kesempurnaan mereka dalam Kristus. Beberapa orang selalu berbicara tentang kecemaran, dan kebobrokan hati, dan kejahatan alami jiwa. Memang semuanya ini benar, tetapi mengapa tidak melangkah sedikit lebih jauh dan mengingat bahwa kita memiliki “kesempurnaan dalam Kristus Yesus.” [Kolose 1:28] Tak heran bila mereka yang terus merenungkan kecemaran mereka selalu bermuka muram; tetapi pastilah jika kita mengingat bahwa “di dalam Kristus kita dibenarkan oleh Allah.” [2 Korintus 5:21] kita akan ceria kembali. Kesulitan seperti apapun, bagaimanapun Iblis menyerang, meskipun masih banyak yang harus kualami sebelum mencapai surga, semuanya itu telah diselesaikan bagiku dalam perjanjian anugerah surgawi; tidak ada sesuatupun yang kurang dari Allah, Kristus telah menyelesaikan segalanya. Di atas salib Dia berkata “Sudah selesai!” [Yohanes 19:30], dan bila sudah selesai, maka aku sempurna di dalam-Nya, dan aku sanggup bersuka dengan sukacita yang tak terhingga dan penuh dengan kemuliaan, “Bukan dengan kebenaranku sendiri karena mentaati hukum Taurat, melainkan dengan kebenaran karena kepercayaan kepada Kristus, yaitu kebenaran yang Allah anugerahkan berdasarkan kepercayaan.” [Filipi 3:9] Engkau tidak akan menemukan orang di bumi ini yang lebih suci daripada mereka yang menerima doktrin kebenaran Kristus ke dalam hatinya. Ketika seorang percaya berkata, “Aku hidup oleh Kristus saja; Kristus sajalah sandaran keselamatanku; dan aku yakin, meskipun tidak layak, aku tetap diselamatkan dalam Yesus;” kemudian sebagai rasa syukur muncullah pikiran ini, “Bukankah seharusnya aku hidup untuk Kristus? Bukankah seharusnya aku mencintai Dia dan melayani Dia, karena aku telah diselamatkan oleh kebaikan-Nya?” “Sebab kasih Kristus yang menguasai kami,” [2 Korintus 5:14] “supaya mereka yang hidup, tidak lagi hidup untuk dirinya sendiri, tetapi untuk Dia, yang telah mati dan telah dibangkitkan untuk mereka.” [2 Korintus 5:15] Jika kita diselamatkan karena kita diperhitungkan benar, kita akan sangat menghargai kebenaran yang diberikan.

____________________

RENUNGAN PAGI (diterjemahkan dari Morning and Evening: Daily Readings, Charles H. Spurgeon).
Isi renungan ini bebas untuk disalin dan disebarluaskan.

BAGIKAN MELALUI

Unfortunately, we currently do not have English devotions available.